Sabtu, 01 Januari 2022

BRANDING SEKOLAHKU 2022

 




Branding school ibarat jati diri yang bisa dilihat dan diketahui orang secara cepat karena beberapa hal seperti menunjukkan kinerjanya, keasliannya, kekhasannya, atau bahkan sesuatu yang lain dari yang lain yang tidak bisa dicari ditempat lain. 

Branding school menentukan pilihan seseorang terhadap produk atau pun layanan tertentu yang dutawarkannya. Kesannya memang istilah yang berasal dari dunia industri. Namun saat ini istilah ini berkembang menjadi bukan hanya untuk  perusahaan tertentu, namun juga dipakai untuk instansi pemerintahan  bahkan terakhir dalam dunia pendidikan.

Itulah yang kami pikirkan beberapa waktu yang lalu, mengenai apa yang unik dari SD kami selama ini dan apa yang bisa ditawarkan kepada masyarakat. Tentu saja menyangkut layanan kami, komitmen kami dan produk yang kami tawarkan dalam bidang pendidikan dasar. Kebetulan ini sekolah negeri. Kami memastikan harus bisa memetakan potensi kami untuk memberi warna branding itu.

Branding bisa berupa logo, bisa berupa slogan tertentu. Bahkan deskripsi singkat tapi manjur, seperti " Kumengerti apa yang kau mau." Sayangnya sekolah kami belum bisa menentukan logo untuk saat ini tapi percayalah sebentar lagi akan kami ciptakan. Ini cuma urusan mendesain, yang konsepnya sudah ada.

Sekolah kami SDN Turi 1 kota Blitar memiliki visi : Mewujudkan lulusan yang berakhlak mulia, berprestasi, dan berliterasi dan berwawasan lingkungan. Karena itu kami berikan branding sekolah saat ini dengan sebutan B4RSERI artinya ada 4 B disini yaitu Berakhlak Mulia, Berprestasi, Berwawasan Lingkungan, Berliterasi. Sedangkan SERI dibelakang berarti SOPAN, Eksotis, Rapi, Indah. (  Ini adalah Branding dan Visi sekolah kami satun 2021, saat ini ada sedikit perubahan pada visi sekolah di tahun 2022) Perubahannya adalah menyangkut visi dengan menyantumkan Profil Pelajar Pancasila sebagai salah satu acuannya yang harus muncul. Selengkapnya Visi dan Misi sekolah kami terbaru sebagai berikut :

Visi SDN  Turi 1  Tahun 2022 - 2024:

 

 

     Mewujudkan  Lulusan SDN  Turi 1 yang Berakhlak Mulia , Berprestasi ,  Berliterasi dan Berwawasan Lingkungan  untuk membentuk profil Pelajar Pancasila.

 

Indikator Visi:

 

1.    Unggul dalam keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME ( IMTAQ ) dan berakhlaq mulia.

2.    Melaksanaan pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan dengan pendekatan SCIENTIFIC

 

3.    Unggul dalam prestasi akademik dan non akademik

4.    Cakap dalam Berliterasi

5.    Unggul dalam menciptakan lingkungan sekolah yang bersih, asri dan nyaman

6.    Berkarakter Mandiri, Gotong royong dan Kritis, kreatif, berwawasan global.

 

Misi

 

1. Meningkatkan keimanan dan ketaqwaan kepada Tuhan YME melalui    penanaman nilai karakter mulia.

2.   Mewujudkan pelaksanaan pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan. Menyenangkan dengan pendekatan SCIENTIFIC

3.   Meningkatkan prestasi akademik dan non akademik

4.   Membuat program Gerakan  Literasi Sekolah bersama Warga Sekolah

 

5.   Membuat program Lingkungan Hidup di Sekolah

6.   Membiasakan  nilai karakter dalam Profil Pelajar Pancasila.di sekolah

 

 

Tujuan Sekolah SDN  Turi 1

 

1.   Terlaksananya program kegiatan keagamaan dan program kemanusiaan

 

 

2.   Terlaksananya  pembelajaran Aktif, Inovatif, Kreatif, Efektif, dan Menyenangkan      dengan pendekatan SCIENTIFIC

 

3.   Tercapainya prestasi dalam kompetisi akademik dan non akademik

 

4.   Terlaksananya pembiasaan membaca buku dan berkarya literasi setiap siswa dan warga sekolah.

 

5.   Tercapainya lingkungan sekolah yang bersih, asri dan nyaman untuk pembelajaran sebagai upaya pelestarian fungsi lingkungan,

6.   Terciptanya karakter Profil Pelajar Pancasila di sekolah.

Begitulah branding sekolah kami yang kami siapkan, semoga semua itu membawa berkah dan semangat bagi pelaku pendidikan di sekolah kami. Aamiin. 

Kami juga menyampaikan ucapan SELAMAT kepada Bapak  Syamsul Hadi, S.Pd.MT  yang dilantik sebagai Kepala Dinas Pendidikan Kota Blitar pada akhir Desember 2021, beserta Didit Rahmat Hidayat, S.Sos.M.A.P sebagai sekdin Pendidikan. Semoga dunia pendidikan di Kota Blitar semakin maju. Aamiin.

 

Blitar, 1 Januari 2022

Oleh. Hariyanto, KS SDN Turi 1 Kota Blitar

 

 

 

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar