Jumat, 20 November 2020

Resume Jumat Malam

 Hari ini Jumat malam alhamdulillah berhasil menulis resume belajar menulis lewat WA asuhan Om Jay. Topiknya menghadirkan narasumber seorang blooger sekaligus penulis buku yang berhasil. Ibu Rita Wati yang juga seorang guru kelahiran Tanjung Pinang dan kini menetap di Bali. Termasuk finalis blogger guru dalam lomba blog Tingkat Nasional dalam rangka Hari Kemerdekaan RI 2020 kemarin, Termasuk peserta belajar menulis Om Jay gelombang 10 Keiinginan menulis sudah sejak 2001, kemudian sejak 2005sampai menulis novel 80 halaman. Tetapi karena kurang PD tulisan novel itu disimpan di latop dan di password agar tidak dibaca orang. Di tahun 2005 juga beliau berhasil membuat blog dan mengisinya dengan beberapa tulisan sebelum akhirnya bosan lagi karena malas pergi ke Warnet untuk akses internet. 

Anehnya, di tahun 2011  bisa bangkit lagi membuat blog dengan sekali lagi membuat beberapa tulisan artikel , sebelum akhirnya lagi-lagi menjadi terabaikan. Hingga  2013 blog terabaikan kemudian mulai dilirik lagi setelah mengikuti lomba menulis essay berbahasa Inggris  karena tergugah dengan adanya kurikulum 2013 yang menghapuskan mata pelajaran TIK. Sebagai mahasiswa TIK beliau galau dan ikut lomba itu walaupun dengan bahasa Inggris minim. Anehnya saat itu beliau PD saja yang penting bisa mengeluarkan uneg-unegnya. Tak disangka tulisannya masuk dalam finalisnya. Tetapi episode malas kembali lagi, setelah dua tulisan muncul di blog , menjadi terakhir saat itu .Blog kembali dibiarkan penuh sarang laba-laba, tidak terurus lagi. Hingga Pandemi Corona 2020 memaksanya memulai menulis lagi di Blog. Itu pun lagi-lagi bertahan 3 tulisan sebelum penyakit malas kembali.

Di tengah kegalauan itulah beliau kenal dengan program belajar menulis Om Jay , dengan tugas uniknya membuat resume setiap selesai materi. Ikut lomba Blog juga dipelopori Om Jay, berhasil menjadi 8 finalisnya. Sambil berjalan ternyata bakat menulisnya tumbuh lagi luar biasa bisa menghasilkan karya buku tunggal 2 buku. Dan calon terbit bareng Prof, Eko. Ada 5 buku Antologi dimana 3 buku Antologi beliau yang menjadi kuratornya yaitu Senandung Guru jilid 1 dan 2. Pengalaman luar biasa mengikuti kelas menulis Om Jay antara lain bisa menulis buku hanya dalam 3 minggu saja. 


Hariyanto, Blitar, 20 November 2020

4 komentar:

  1. Ini bahan inspirasi Bersama ya Pak. Keren. Bikin semangat menulis.
    Makasih pak ulasannya
    Salam

    BalasHapus
    Balasan
    1. Terimakasih Bung Ozy....saya panggil Bung biar pass seperti "pemuda" Bung Karno, Bung Hatta, Bung Syahrir, semua pinter-piner. Bung Ozy ini juga seorang blogger muda si kecil-kecil cabe rawit. Terimakasih kunjungannya Bung Ozy

      Hapus