Kamis, 12 Agustus 2021

Sampai Malam Menggali Ide

 


Sampai Malam Menggali Ide

Oleh Hariyanto

 

Senang rasanya jika sudah menulis sesuatu di Kamis Menulis acara rutinan di Grup kebanggaan Lagerunal. Acara ini seperti puncaknya hari untuk menyetor karya bagi anggotanya. Seperti biasa anggota grup menunggu tema yang harus ditulis pada setiap Kamis. Beruntung jika tema sudah dilaunching sejak pagi dini hari. Namun tidak jarang , matahari sudah tinggi belum juga tema diluncurkan, sehingga menimbulkan sedikit  “kegaduhan.” Contohnya peristiwa hari ini.

Beruntung gaduhnya anggota berbuah ide mengusulkan ide tema. Bersyukur akhirnya disepakati tema hari ini : Kok Keluar?  Bung Mazmo rupanya terlambat membuka gagdetnya, namun tetap mengamini temanya. Artinya hari ini semua anggota harus menulis apa pun genrenya, asal ada kata kok keluar.

Setelah agak bingung mencerna tema hari ini....sampai malam hari lho menggali ide  akhirnya kok keluar alias muncul ide membuat puisi bertema kemerdekaan bangsa Indonesia. Puisinya sederhana, tetapi yang penting berkarya......(sambil menyemangati siswa). Jadi kita ingin mengajak siswa membuat puisi misalnya, tetapi gurunya tidak pernah bikin puisi rasanya seperti masakan sayur  kurang garam.

Jadi sambil menyelam minum air, mendapat ikannya. Berusaha berkarya dan memberi teladan kepada siswa. Siapa tahu nantinya bisa dibendel jadi kumpulan puisi....hehehe. Kok Keluar ? Ya jawabannya. Kadang kita harus mengajarkan cara pikir “out of box” kepada siswa. Bagaimana cara menulis puisi.....ya harus berlatih terus.....inilah yang tidak ada kamusnya di pembelajaran saat ini, kecuali waktu materi Bahasa Indonesia, bab puisi.

Maka terjadilah karya puisi saya malam ini. Semoga bisa dinikmati.

 

Blitar, 12 Agustus 2021

 

Sang Merah Putih Melambai

Oleh : Hariyanto

 

Sang Merah Putih Berkibar bebas

Setelah para pejuang merebut negeri ini

Dengan pengorbanan jiwa, darah dan air mata.

.

Dulu di alam penjajahan bendera kita

Tak bisa berkibar, dijaga dengan senjata

Kini bebas kibar di angkasa

Melambai-lambai mengobarkan semangat

Membangun negeri agar hebat.

.

Lihatlah sang Merah Putih di angkasa raya

Seolah tersenyum pada generasi muda

Sambil berpesan kobarkan semangat belajarmu

Kalian semua adalah bintang

Penghias langit indah ini.

 

Blitar, 12 Agustus 2021

#edisimerahputih_merdeka

 


 

 

6 komentar:

  1. Aisshhh mantaaappp, saya adalah bintang penghias indahnya langit diatas sana, terimakasih pak Hariyanto🤗

    BalasHapus
  2. Serius saya sampai bolak balik baca puisinya, kok gak ada kata-kata "kok keluar!" hahahaahaha
    Ternyata kata tersebut hanya pengantar saja.
    Sipplah kalo begitu...

    BalasHapus
  3. Selamat Hari Kemerdekaan Pak Hary

    BalasHapus
  4. Out of box,,,Selamat hari kemerdekaan

    BalasHapus
  5. Wah, momen yang pas dengan peringatan kemerdekaaan RI! Merdeka!

    BalasHapus