Pembatasan
#puisi_hariyanto
Pembatasan ternyata menyesakkan
Jika menjadikan perut lapar belum terisi
Dada sesak terhimpit kuatnya aturan
Mata nanar menatap asap beracun
Menyakitan bahkan mematikan
Pembatasan ternyata juga membuat mulut kelu
Lidah kaku
Karena bicara tersedak oleh pagar baja
Yang tak tembus suara
kami hanya butuh makan
Pembatasan juga membuat tuli
Karena telinga buntu
Dan bebal oleh bualan
mengerak di dalamnya
Pembatasan di warung kopi dan soto
Menumpahkan isi panci dan teko
Yang sedang mendidih isinya
Yang terlalu lama dibakar
Karena menunggu pembeli
Yang semakin menyepi
Warung soto itu telah habis isinya
Tinggalkan kuah tanpa
isi.
Kami sudah tidak boleh jualan lagi katanya
Kami harus taat pembatasan aturannya
Kami harus diam di rumah saja
Menahan sepi berkepanjangan
Menahan lapar di tengah kedinginan
Karena soto kami telah
habis
Disita sore ini
Blitar, 14 Juli 2021
@Hariyanto
Mantab smg corona sgr berlalu dg kesadaran kepatuhan kita
BalasHapus