Sabtu, 05 Juni 2021

Membangun Personal Branding Blog

 




Membangun Personal Branding Blog

#  Hariyanto

Malam ini topik tentang Personal Branding Blog dibawakan oleh Namin AB Ibnu Solihin dengan moderator Sri Sugiastuti. Tehnik pelatihan kali ini berbeda  lagi dengan sebelumnya yaitu sedikit penjelasan lalu latihan mengisi semacam rancangan singkat branding blog.

Bagaimana sebuah blog bisa berkembang dan sangat digemari pembacanya ? Jawabnya bisa menjadi banyak sisi, namun intinya blog harus diisini dengan teratur dengan tulisan yang bermutu. Agar mendapatkan pembaca yang banyak maka diperlukan “usaha” memperkenalkan blognya. Mengenalkan blog melalui berbagai media lainnya semisal FB, Instagram, twit, dll itulah yang dinamakan branding.

Ada dua istilah yang perlu dibedakan yaitu brand dan branding. Brand adalah merek dagang (itu aslinya); kini berkembang menjadi merek tertentu bahkan untuk lembaga tertentu.  Sedangkan branding adalah usaha atau proses memperkenalkan brand kepada pembaca atau khalayak ramai agar dikenal melalui berbagai saluran media massa yang dimiliki.

Namin AB Ibnu Solihin juga dikenal sebagai  founder motivatorpendidikan.com, Motivator & Trainer Pendidikan, Pembicara Seminar Parenting, Konsultan Branding Sekolah, Dosen, Blogger Pendidikan, Penggiat Pendidikan dan Ayah dari 3 Putri dan 1 Putra yang hidup tanpa Gadget, Televisi dan Bioskop.

Lebih dari 15 tahun telah berkarier dalam dunia training, baik sosial maupun professional. Sejak Tahun 2015 telah berbagi Inspirasi di Lebih dari 250 lembaga Pendidikan, NGO, Komunitas dan Perusahaan diberbagi Kota dan Pelosok Indonesia.

Ditahun 2012 Namin mulai melakukan Branding bagi dirinya sendiri, Ilmu Branding dipelajarinya secara otodidak sejak tahun 2007.Selama perjalanan menjadi Guru dan Kepala Sekolah Namin banyak membuat Ide dan Gagasan untuk mengembangkan sebuah sekolah sperti medesign logo, membuat kegiatan yang menarik, dan mendesign kurikulum. Pada awal-awal ide dan gagasanya banyak ditentang oleh pihak-pihak tertentu, karena dianggap keluar dari jalur kebiasaanya, namun lambat laun akhirnya ide dan gagasannya bisa terima dan akhirnya Namin berhasil melakukan Re Branding pada berbagai sekolah yang di dampinginya.

Membranding diri tidaklah mudah, itulah kenyataan yang dialami oleh Namin tercatan tahun 2012-2015, Namin melakukan beberapa kali Branding untuk dirinya namun hasilnya tidaklah memuaskan. Namin pernah membranding dirinya sebagai founder @guruberakhlak dengan mendirikan guruberakhlak.com, founder @gurubicara dengan mendirikan gurubicara.com, founder @bisaberbagi dengan mendirikan bisaberbagi.com, founder @komunitasguruinspiratif dan beberapa branding lainnya.

Hingga akhirnya ditahun 2014 Namin mulai menjadi Trainer dan Motivator Pendidikan secara professional dengan Branding Motivator Pendidikan Kreatif dan membuat blog motivatorkreatif.wordpress.com.Pada tahun itu jadwal trainingnya sudah mulai padat, tema-tema yang dibawakan adalah “Mendidik Dengan Keteladan dan Cinta” tema ini diambil dari buku yang ditulisnya dan tema-tema pendidikan lainnya. Hingga akhirnya tahun 2015 Namin harus memutuskan jalan terbaik baginya, dengan prinsip “Wajib dapat uang halal” maka Jabatan Kepala Sekolah, Guru, dan Sertifikasi guru ditinggalkannya, karena Namin tidak mau mendapatkan uang tersebut sementara dirinya tidak mengajar dan tidak hadir jadi kepala sekolah serta dengan atas dasar kemaslahatan yang lebih banyak agar ide dan gagasan Namin dalam dunia pendidikan dapat dirasakan oleh guru diseluruh Indonesia.

Ilmu branding akan diperkenalkan malam itu dengan memberikan contoh sebagai berikut :

Contoh membangun Bran dan Branding adalah sebagai berikut :
Contoh : Brand (Merek) Blog dan istagram motivatorpendidikan.com :
1.    Nama Blog dan Instagram : motivatorpendidikan.com
2.    Identitas (Logo dan tulisan dominan warna merah, yang mencerminkan nilai semat)
3.    Fokus pada dunia pendidikan ( Training, Seminar dan Worksop)
4.    Fokus Materi ( Training Guru Kreatif, Seminar Parenting, Motivasi Pelajar dan Mahasiswa, Branding Sekolah)
5.    Konten tulisan berisi artikel pendidikan dan foto-foto kegiatan training.

Contoh : Strategi yang dilakukan dalam membangun Branding Blog dan istagram motivatorpendidikan.com dengan cara :
1.    Membuat blog dan media sosial yang mudah dibaca dan diingat oleh orang yaitu motivatorpendidikan.com.
2.    Mengisi konten Blog dan Media sosial dengan tulisan – tulisan yang berkaitan dengan dunia pendidikan, sehingga segmentasi  jelas, bahwa pembaca yang akan berkunjung adalah mereka yang membutuhkan konten
tersebut.
3.    Membuat poster dan video yang berkaitan dengan motivasi pendidikan.
4.    Membuat kaos yang bertuliskan motivatorpendidikan.com
5.    Mengadakan pelatihan Gratis dari motivatorpendidikan.com sebagai sarana memperkenal Brand (merek)
6.    Mengadakan perlombaan menulis buku yang diselenggarakan oleh motivatorpendidikan.com
7.    Membagikan secara gratis ribuan video pendidikan kepada para follower atau peserta kegiatan seminar.

Unsur-unsur dalam branding diantaranya adalah:
a.    Nama merek atau brand : Motivatorpendidikan.com
b.    Logo (Tulisn dan Logo ).
c.    Tampilan visual Blog dan Medsos (lihat website motivatorpendidikan.com, Simple, informati dan SEO Friendly).
d.    Juru bicara (Namin AB Ibnu Solihin : Founder motivatorpendidikan.com).
e.    Suara (Memiliki ciri khas ketika membuka sebuah training).
f.    Slogan/Tagline/Akronim: Tecaher Learning Partners).

Jika kita sudah berhasil membangun branding, maka kita sebagi founder secara personal juga terbangun brandingnya, maka dikenal dengan istilah personal branding. Public akan mengenal dari merek kita, cara bicara kita, pembawaan kita saat menyampaikan seminar, dan cara berpakaian.

Untuk membangun branding sekali lagi harus totalitas dari banyak hal termasuk nama email contoh : infomotivatorpendidikan@gmail.com
Membangun branding lewat Blog https://motivatorkreatif.wordpress.com


Ilmu tak melulu didapat dari sekolah saja. Pengalaman sehari-hari juga bisa dijadikan ilmu untuk membedakan mana yang baik dan mana yang buruk. Itulah mengapa, penting bagi seseorang mencari ilmu dengan baik dan tekun. Selain itu, dalam mencari ilmu juga harus penuh semangat agar tak sia-sia dalam belajar.

Sebagai clossing statement malam itui beliau memberikan pesan “Teruslah bersemangat untuk menulis melalui Blog dan Media Sosial. Luruskan niat untuk berbagai kebaikan. Tidak ada hasil yang instan, semua butuh proses perjuangan. Apa yang kita tulis hari ini, kelak kita akan menuai hasilnya. Teruslah menjadi pribadi yang menginspirasi, menggerakkan dan meneladani.”

Pribadi yang hebat adalah mereka yang terus mau belajar memantaskan diri untuk menjadi pribadi yang menginspirasi, menggerakkan dan meneladani.

 

Blitar, 4 Juni 2021

Hariyanto

Resume ke : 22

Hari tgl          : Jumat, 4 Juni 2021

Pemateri       : Naim AB  Ibnu Sholihin

Topik              : Personal Branding Blog.

 

Link Video  1. https://www.youtube.com/channel/UCDOPzq1XzFeT4796mhczHiw

Link Video   2 . https://youtu.be/Z_JFvu0LCeg

 

6 komentar:

  1. Wah mantul sekali resumnya pak.. 👍👍👍

    BalasHapus
  2. Keren nih resumenya. Semangat resumenya sudah layak dijadikan buku.

    BalasHapus
    Balasan
    1. Alhamdulillah, terimakasih Bu Salamliterasi

      Hapus
  3. Mantap resumenya. Semangat selalu ya pak..

    BalasHapus