Senin, 01 Februari 2021

Memulai dengan Sebuah Pengantar

 


Salah satu resolusi saya  di tahun 2021  adalah membuat buku solo. Saya cukup bingung memulainya, dari mana dan buku jenis apa yang akan ditulis. Saya memang menyenangi tulisan artikel atau hal berkaitan dengan dunia pendidikan. Ini cocok dengan latar belakang saya sebagai guru SD dengan pengalaman mengajar 25 tahun lebih.

Alhamdulillah, diusia kepala 5 masih diberi semangat untuk menulis. Menuruti hobby yang sebenarnya muncul sejak di SMP dulu, tetapi belum nampak betul. Selanjutnya dunia tulis menulis naik turun seperti gelombang laut. Muncul lalu beberapa tahun tidak aktif, dan alhamdulillah di tahun 2020 kemarin muncul kembali.

Tahu penyebabnya ? Sedikit cerita, antara lain karena adanya sisi positif dampak Pandemi Corona 19 ini. Pandemi itu telah memberi tantangan antara lain menulis buku antologi oleh salah satu guru, dan saya berhasil ikut. Setelah menelusuri mereka guru penulis ikut dalam sebuah Web gurusiana, yang telah menelorkan ribuan karya buku dan memberi tantangan menulis setiap hari. Itu pun saya baru ikut web gurusiana di Juli 2020. Selanjutnya pengurus PGRI kota saya mengirim wa tentang “ Seminar Nasional Guru Blogger PGRI, Membuat PJJ tidak lagi Membosankan.” Itu terjadi di bulan pada 28 Oktober 2020 yang diselenggarakan oleh PGRI bersama Om Jay, Penerbit Andi, IG TIK PGRI. Disana om Jay mengumumkan adanya lomba Blog dalam rangka bulan Bahasa. Saya pun dengan modal pas-pasan ikut serta lomba blog nasional tersebut.

Walau pun tidak menjadi pemenang, setidaknya ilmu membuat blog mengetahui pemenang blog menambah wawasan baru. Blog yang lama di tahun 2017 saya aktifkan kembali saat itu, dan langsung ikut lomba untuk pertama kalinya. Hasilnya luar biasa. Dari kegiatan itu terhimpunlah pesertanya terdiri dari para guru dari berbagai tingkatan dan pengalaman. Sementara yang sudah berpengalaman selalu siap berbagi dalam wadah blog “ Legerunal” Cakarawala Blogger Guru Nasional. Dari sana kegiatan menulis blog jadi lebih terjaga, karena bersama saling menyemangati dan berlatih.

Om Jay yang terkenal dengan salah satu judul bukunya “ Menulislah Setiap Hari dan Buktikan  Apa yang Terjadi,” telah membagikan bukunya dalam bentuk digital di blognya. Bukunya sangat bagus, sangat menginspiratif. Beliau betul-betul sangat memperhatikan para guru untuk selalu menulis. Saya pun dimasukkan oleh beliau dalam sebuah grupnya “ Belajar Menulis Bersama Om Jay,” Kegiatan itu masih saya ikuti sampai sekarang dan sangat menginspiratif. Saat ini beliau mengembangkan program Belajar Berbicara lewat WA. Program yang sangat bagus ini masih berlangsung sampai saat  ini.

Di bulan Februari 2020 ini kembali om Jay memberikan tantangan kepada para blogger, utamanya guru untuk ikut lomba blog PGRI 2021. Saya pun dengan sukacita mengikuti tantangan tersebut, sesuai dengan obsesi selama ini membuat buku solo.

Dengan mengucap bismillah, saya berharap kumpulan tulisan saya yang  tersebar di berbagai blog dan resume Belajar Menulis WA akan menjadi sebuah buku. Semoga  akan menjadi buku yang menginspirasi, seperti pegiat literasi lainnya yang tidak pernah putus asa mengajak insan untuk membaca lalu menuliskannya.  Menulislah setiap hari, rebutlah mahkotanya. Mahkota seorang penulis adalah buku. Semoga terjadi. Aamiin.

 

Blitar, 1 Februari 2021

ditulis oleh  : Hariyanto

NPA  : 14170200445

21 komentar:

  1. Wah bisa jadi ide menulis untuk bulan Februari Pak.

    BalasHapus
  2. Semangat Pak... semoga jadi buku yah..

    BalasHapus
  3. Semangat pak👍 kita sama mencoba menulis pas kepala lima usianya 🙏

    BalasHapus
  4. Semangat pak👍 kita sama mencoba menulis pas kepala lima usianya 🙏

    BalasHapus
  5. Selamat untuk yangvsudah berani memulai. Salam Literasi

    BalasHapus
  6. Master... Trimks share ilmunya keren...
    Memang betul sekali ibu juga belajar menulis dr thn 2016 sampai saat ini. Alhamdulillah banyak belajar dr para Master2 menulis

    BalasHapus
  7. Selalu termotivasi kalau membaca tulisan OmJay. Mari bersama-sama menulis di bulan Februari

    BalasHapus
  8. Semangat Pak...
    Semoga lanjcar jaya hingga buku solo terbit..
    Aamiin

    BalasHapus
  9. Semangat dan selamat mengikuti lomba dan konsisten menulis agar menjadi buku solo.

    BalasHapus
  10. Semangatlah terus menulis walau saat itu anda tidak semangat untuk menulis.

    BalasHapus